header-int

BEM Universitas PGRI Palangka Raya Gelar LKMM-TD

Rabu, 20 Jun 2018, 21:04:52 WIB - 897 View
Share
BEM Universitas PGRI Palangka Raya Gelar LKMM-TD

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas PGRI Palangka Raya menggelar Latihan Keterampilan dan Manajemen Mahasiswa Tingkat Dasar (LKMM-TD), di Aula Kampus setempat, Jalan Hiu Putih Km 7 Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya.

Kegiatan yang dirancang untuk memberikan bekal, pengetahuan, dan keterampilan manajerial organisasi itu dilaksanakan selama dua hari, yakni dari tanggal 1 -2 Desember 2017.

Presiden BEM Universitas PGRI Palangka Raya, Marnaek Panggaribuan, mengatakan bahwa kegiatan LKMM ini baru pertama kali dilaksanakan di kampus PGRI yang diikuti sekitar 15 orang mahasiswa.

“Semoga kegiatan ini memberikan banyak manfaat kepada para mahasiswa yg mengikutinya,” ungkapnya kepada beritasampit.co.id, Minggu (3/13/2017).

Terpisah, Rektor Universitas PGRI Palangka Raya Dr H Maharidiawan Putra, SH MH, melalui Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Kukuh Wurdianto MPd, mengatakan, bahwa pihaknya dari Universitas sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, dan mensuport para mahasiswa yang berkader.

“Semoga hasil dari kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas, kapasitas dan kompetensi kader melalui proses yang terarah dan berjenjang,” ujarnya. (Fr/beritasampit.co.id)

sumber: BERITA SAMPIT

Unidha Universitas PGRI Palangka Raya secara resmi berdiri pada tanggal 1 Maret 1990. Dasar hukum SK Mendikbud RI Nomor 0152/0/1990 tertanggal 19 Maret 1990 tentang pemberian status terdaftar kepada fakultas/jurusan/program studi di Lingkungan Universitas PGRI Batang Garing. Selanjutnya dikukuhkan/ditegaskan kembali berdasarkan SK Dirjen Dikti Depdikbud RI Nomor 97/DIKTI/Kep/1996 tanggal 12 April 1996 tentang keberadaan Jurusan dan Program Studi di Universitas PGRI Batang Garing Palangka Raya.
© 2024 Universitas PGRI Palangka Raya Follow Universitas PGRI Palangka Raya : Facebook Twitter Linked Youtube